REORIENTASI SISWA KELAS XI SMK NEGERI 3 SINGARAJA
TAHUN PELAJARAN 2012/2013
Setelah selama 4 bulan melakukan praktek kerja di industri (magang) siswa-siswi kelas XI kembali ke sekolah. Untuk mengkondisikan agar mereka siap melakukan kegiatan-kegiatan di sekolah, pihak sekolah mengadakan kegiatan reorientasi siswa selama 3 hari mulai Kamis tanggal 2 Mei 2013 sampai dengan Sabtu 4 Mei 2013 bertempat di aula SMK Negeri 3 Singaraja. Diawali dengan upacara bendera dalam rangka menyambut Hari Pendidikan Nasional pada tanggal 2 Mei 2013 di lapangan upacara SMKN 3 Singaraja serta pengarahan dari Bapak Kepala Sekolah, Wakabid Kurikulum dan Wali Kelas pada hari pertama. Dalam sambutannya Bapak Kepala Sekolah menyampaikan 3 hal positif dari pengalaman siswa melaksanakan Prakerin yaitu: pertama, Prakerin merupakan pelajaran langsung bagi siswa sehingga siswa bisa mengalami dunia kerja yang sebenarnya, bagaimana mereka menghargai waktu dan bertanggung jawab atas pekerjaan yang menjadi tugasnya. Semua itu harus diimplementasikan di bangku sekolah. Kedua, sekembalinya ke sekolah siswa kelas XI harus berkonsentrasi lagi dengan pelajaran yang ada dan mempersiapkan diri untuk menghadapi Ujian Nasional tahun depan. Ketiga, dari angket yang disebar oleh panitia Prakerin ke Industri banyak siswa yang diminta bekerja di tempat mereka magang setelah tamat.
Acara pada hari kedua dibuka dengan pengarahan dari Wakabid Kesiswaan, Koordinator Bimbingan Konseling (BK) dan diakhiri dengan sosialisasi dari Polres tentang tertib berlalulintas yang disampaikan oleh Bapak Gede Pasek SH selaku KANIT DIKYASA dan Bapak AKP Ronny Riantoko SIK selaku KASAT LANTAS Kabupaten Buleleng. Para siswa diharapkan menjadi pelopor keselamatan berlalulintas dan membudayakan keselamatan sebagai kebutuhan. Sedangkan ceramah tentang narkoba disampaikan oleh Ajun Inspektur Polisi Gede Lantika, PAUR MINTU SAT NARKOBA, POLRES BULELENG.
Hari ketiga yang merupakan puncak kegiatan diawali dengan pengarahan oleh masing-masing Kakomli/Kabeng tentang informasi Kegiatan Belajar Mengajar, Jadwal Pelajaran, Disiplin, Kebersihan dll.
SELAMAT DATANG SISWA-SISWI KELAS XI SMK NEGERI 3 SINGARAJA! SELAMAT BELAJAR!

